Sabtu, 19 Mei 2012

TUTORIAL ARCVIEW 3.3 LANJUTAN

Menurutku tutorial ini sangat bagus isinya dan aplikatif dipandu langkah demi langkah. Tutorial ini tidak ada di buku GIS yang lain tetapi sebagaian materi di tutorial ini telah diajarkan oleh "Pak Primiaji". Walaupun tutorial ini tidak dijelaskan dari awal (pengenalan GIS) tetapi bila temen-temen baca sekilas saja akan bisa  me-refresh kembali (tidak perlu meminjam catatan kuliah lagi hehe..) sehingga semakin “penasaran” dengan GIS. Isi tutorial ini adalah :
1. Edit Tools, ekstensi ini merupakan alat bantu dalam melakukan editing data spasial, data tabular dan yang penting untuk editing Theme polygon atau polyline (contoh : untuk memecah suatu wilayah administratif Desa menjadi Desa baru atau Dusun-RW).
2. ArcView Tabel : Operasi matematika dengan Field Calculator, Penggabungan Data (Join Tabel) untuk menggabungkan database (tabel) suatu feature dalam Theme.
3. Report Writer, merupakan ekstension untuk membuat report (laporan) dari tabel yang terdapat dalam project yang sedang aktif.
4. ArcView Layout, mencetak peta sesuai kaidah kartografi seperti menampilkan garis lintang dan bujur (menarik bukan?, jadi tampilan peta kita seperti tampilan peta yang dibuat oleh profesional).
5. Spatial Analysis/Analisis Spasial dengan Geoprocessing: Dissolve, Merge, Intersect, Union, Assign data by location.
6. Spatial Analysis dengan buffer, buffer biasanya digunakan untuk mewakili suatu jangkauan pelayanan ataupun luasan yang diasumsikan dengan jarak tertentu.
7. Avenue, tool yang dapat digunakan untuk meng-customize dan mengembangkan aplikasi yang dibuat di dalam ArcView.
8. Script , ini bagi yang ngerti bahasa pemrograman seperti Visual Basic. Kalo aku mah mboten ngertos.
Selamat mencoba ! (Sumber: inigis.info)

Senin, 14 Mei 2012

BUKU PENYELIDIKAN & PENANGGULANGAN KLB

Buku ini merupakan pedoman praktis penyelidikan dan penanggulangan KLB di lapangan yang menjelaskan aspek klinis, aspek epidemiologis, dan langkah-langah penyelidikan dan penanggulangan KLB. (cukup lengkap bukan?). Buku ini tidak membahas secara mendalam tentang patofisiologi, mikrobiologi, entomologi, dan sanitasi lingkungan. Tentunya buku ini dapat menjadi referensi dalam penanggulangan KLB, sebagaimana dimaksud dalam Undang-Undang No. 4 tahun 1984 tentang Wabah Penyakit Menular dan PP No. 40 tahun 1991 tentang Penanggulangan Wabah Penyakit Menular, serta menjadi penjabaran pelaksanaan teknis dari Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 1501/Menteri/per/X/2010 tentang Jenis Penyakit Menular Tertentu Yang Dapat Menimbulkan Wabah dan Upaya Penanggulangannya. Selamat membaca dan mengunduh!.

Buku Pedoman Penyelidikan & Penangulangan KLB PM & KP

Rabu, 09 Mei 2012

MODUL ANALISIS DATA (SPSS)

MODUL ANALISIS DATA ini ditulis oleh SUTANTO PRIYO HASTONO, Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia Tahun 2006.
Modul ini menurut saya komplit dari ODDS RATIO sampai REGRESI LOGISTIK Faktor Risiko.

MODUL PRAKTIS EPI INFO

Modul PRAKTIS EPI INFO for Windows 138 halaman ini ditulis oleh : Sholah Imari, dr., MSc
Penerbit : Perhimpunan Ahli Epidemiologi Indonesia, Jakarta dan Field Epidemiology Training Program, Indonesia, Tahun 2011.
Modul ini boleh dibilang lengkap loh! (daripada catatan kuliahku yang selalu kosong he..) meliputi : cara instalasi, membuat kuesioner, merekam data, analisis data, dan peta.
Selamat menikmati!

16 JAM MAHIR EPI INFO

Mendengar kata "Mahir" kayanya jadi merinding nih apalagi MAHIR EPI INFO dalam waktu 16 Jam. Sobat Epiders yang masih penasaran tentang EPI INFO silahkan baca atau download ya.